PENGHARGAAN : Acara Apindo Kaltim Award yang berlangsung meriah bulan Agustus tahun 2022.

PENGHARGAAN : Acara Apindo Kaltim Award yang berlangsung meriah bulan Agustus tahun 2022.

APINDOKALTIM.COM – Dewan Pengurus Provinsi Asosiasi Pengusaha Indonesia (DPP Apindo) Kaltim mengagendakan gelaran event akbar bertajuk “APINDO Kaltim Award 2025 dalam waktu dekat.

Penghargaan atau award kepada sejumlah tokoh yang dianggap berjasa dalam mendukung perkembangan Apindo Kaltim, termasuk sejumlah perusahaan dan lembaga mitra Apindo Kaltim, rencananya akan digelar menjelang akhir tahun 2025 mendatang.

“Kita berhasil menggelar event akbar Apindo Kaltim Award tahun 2022. Kini, berselang hampir tiga tahun, kami harap dapat menggelar event sejenis, yang lebih semarak dan meriah,” kata Ketua DPP Apindo Kaltim, Dr. Abriantinus, SH, MH di kantornya, belum lama ini.

Event Apindo Kaltim Award dinilai Abriantinus sukses tergelar di tahun 2022, yang kala itu dirangkai dengan peringatan 70 tahun APINDO dan perayaan hut-77 kemerdekaan Republik Indonesia. “Tahun ini, usia organisasi Apindo sudah 73 tahun, dimana Apindo lahir tanggal 31 Januari 1952.  Sementara kepengurusan DPP Apindo Kaltim yang saya pimpin, terpilih pada 28 November tahun 2024 lalu,” ujarnya.

Abriantinus menegaskan, pihaknya sudah menyiapkan tim khusus panitia event Apindo Kaltim Award 2025. Termasuk, berbagai kegiatan penunjang lainnya, seperti seminar, bazaar UMKM dan pemeriksaan Kesehatan gratis.

“Tentu kami berharap, event ini juga dapat melibatkan anggota Apindo Kaltim, mitra Apindo dan kalangan sponsorship lainnya,” ujar dia.

Tidak kalah penting, pihaknya juga berencana mengundang Gubernur Kaltim H. Rudy Mas’ud, SE ME dan pejabat Forkopimda Kaltim, serta instansi dan Lembaga stakeholders lainnya. Termasuk dari kalangan serikat buruh dan serikat pekerja.

“Kehadiran Gubernur Kaltim kami harapkan bisa menjadi keynote speaker dalam seminar atau talkshow yang dilaksanakan sebagai bagian dari event Apindo Kaltim Award 2025.

Sementara kegiatan bazaar UMKM dan pemeriksaan Kesehatan gratis, dinilai jadi bagian yang tidak terpisahkan dari kegiatan ini. “Apindo juga punya program UMKM Naik kelas secara nasional dan di tingkat Kaltim, kami juga sudah meneken nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding – MOU dengan organisasi Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kaltim, yang memiliki banyak binaan pelaku UMKM andal, yang bisa ditampilkan dalam kegiatan bazaar atau pameran UMKM nanti,” tuturnya.

Lalu siapa saja tokoh, Perusahaan, insansi dan Lembaga yang akan diberikan award atau penghargaan oleh Apindo Kaltim? Menurut Abriantinus, tim saat ini tengah menyeleksi sejumlah nama tokoh, Perusahaan dan Lembaga, yang dipandang layak menerima award.

“Yang jelas, kriterianya tidak terlalu sulit. Karena kami tetap menilai ada hubungan kemitraan positif yang terjalin dengan Apindo Kaltim selama ini. Termasuk, sejumlah tokoh atau pihak yang dipandang berkontribusi positif dalam hubungannya dengan Apindo Kaltim,” ujarnya.(*)

Penulis / Editor : Rudi R.Masykur

 

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *